Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog

Merawat Makeup Brush

Satu hal yang sangat penting dalam dunia makeup adalah makeup brush. Tanpa alat yang benar dan berkualitas, anda tidak akan bisa menciptakan tampilan makeup yang bagus dan flawless. Untuk itu sangatlah penting untuk merawat brush agar tetap bagus dan tahan lama. Yuk ikuti tips merawat makeup brush dari kami!

Bersihkan seminggu sekali : tidak peduli betapa sibuknya anda, selalu sempatkan waktu beberapa menit di akhir pekan untuk mencuci dan membersihkan makeup brush anda. rendam brush dalam campuran air hangat dan brush cleanser, kemudian cuci bersih dan bilas dengan air hangat. Keringkan dalam suhu ruangan dan makeup brush anda sudah bersih kembali.

Gunakan dengan lembut : jika anda menggunakan brush dengan kasar dan terlalu menekannya, brush akan kehilangan bentuknya dan tidak dapat berfungsi dengan baik. Gunakan brush untuk mengaplikasikan makeup dengan lembut dan halus. Selain menjaga bentuk brush, hal ini juga tidak akan menyakiti kulit kita.

Brush guard : ketika brush anda tidak terpakai, simpan dan pasangkan brush guard pada setiap makeup brush anda. Hal ini bertujuan untuk mempertahankan bentuk makeup brush anda.
Simpan dengan benar : simpan makeup brush anda di tempat yang kering dan terhindar dari sinar matahari langsung. Penting juga untuk memperhatikan adanya debu di ruangan yang dapat mengotori brush anda.

Stop sharing! : berhenti berbagi makeup brush dengan siapa saja! Menggunakan brush secara bergantian hanya akan membuat bakteri menempel di brush anda.
Investasi : beli makeup brush yang berkualitas sebagai bentuk investasi kita. Brush yang kuat dan berkualitas akan lebih tahan lama daripada yang tidak.

#Makeup #Brush #Lembut #Air #Bersih #Cosmekita
Facebook : Cosmekita
Twitter : @Cosmekita
Instagram : cosmekita

0 komentar