Diberdayakan oleh Blogger.

Travelers Beauty Tips

Entah anda berpergian untuk acara kantor atau hanya ingin liburan bersama teman dan keluarga, anda tidak akan memiliki cukup tempat di koper untuk membawa seluruh koleksi baju dan makeup anda. Berikut ini kami bagikan tips kecantikan bagi anda yang akan berpergian.

Minimalkan makeup : bawa makeup yang kira-kira akan anda butuhkan saja, jangan membawa banyak eyeshadow palette yang belum tentu akan anda gunakan. Cukup dengan 1 eyeshadow palette dengan warna-warna netral, blush & bronzer, eye liner, maskara, eyebrow pencil, dan lipstick atau lipgloss dengan sedikit warna.

Jangan lupa skincare : berpergian bukanlah satu alasan untuk melewatkan perawatan kulit anda. Bawa rangkaian skincare sehari-hari anda, untuk menghemat lebih banyak tempat, depot skincare ke dalam jar kecil. Anda juga dapat mengira-ngira seberapa banyak harus mendepot skincare untuk di pakai selama berpergian.

Alat : bawa peniti untuk jaga-jaga, cermin saku, dan alat-alat lainnya yang sekiranya akan di perlukan.

Hairstyle yang mudah : pilih tatanan rambut yang mudah dilakukan sehingga anda tidak perlu membawa berbagai macam hairtools yang berat. Anda dapat menguncir atau mengepang rambut anda, selain mudah gaya rambut seperti ini juga akan tetap terlihat cantik.
 
#Travelling #Eyeshadow #Bronzer #Eyeliner #Mascara #Eyebrow #Lipstick #Pencil #Cosmekita
Facebook : Cosmekita
Twiter : @Cosmekita
Instagram : cosmekita

0 komentar