Diberdayakan oleh Blogger.

Menemukan Foundation Yang Sesuai Dengan Warna Kulit

Menemukan foundation yang menyatu sempurna dengan warna kulit kita kadang menjadi hal yang tidak mudah. Seringkali kita menemukan kesalahan dalam memilih foundation pada orang lain. Foundation yang terlalu terang atau terlalu gelap dapat memberi kesan memakai topeng dan tidak natural. Ikuti langkah-langkah kami dalam memilih foundation yang sempurna untukmu!

Langkah 1 : Pilih dan Coba 3 Warna
Kesalahan pertama dalam memilih foundation adalah membelinya tanpa mencoba testernya terlebih dahulu. Makeup counter selalu menyediakan tester atau sample foundation sehingga kita dapat mencobanya terlebih dahulu sebelum membelinya. Selalu coba 3 warna yang anda rasa paling mendekati warna kulit anda dan oleskan pada rahang. Perhatikan dari ketiga warna tersebut mana yang paling mendekati warna kulit anda. Warna yang “menghilang” di kulit anda adalah warna yang sempurna untuk anda. Jika kulit wajah anda lebih terang dari leher, dada, dan area tubuh lain, cobalah tester foundation yang sesuai dengan leher atau dada anda. Sehingga wajah anda tidak terlihat terlalu terang dari bagian tubuh lain.

Langkah 2 : Lihat Ke Arah Cahaya
Makeup counter seringkali memiliki pencahayaan yang buruk. Setelah mencoba foundation, cari tempat dengan cahaya natural untuk melihat bagaimana foundation terlihat di kulit anda.

Langkah 3 : Aplikasikan Seperti Biasa
Cobalah untuk mengaplikasikan fundation anda dengan cara yang biasa anda lakukan. Gunakan pelembab, sunscreen, dan primer anda seperti biasa. Dengan begini anda dapat melihat bagaimana foundation bereaksi terhadap skincare routine anda.

Langkah 4 : Beri Waktu

Foundation memiliki reaksi oksidasi dimana foundation menjadi lebih gelap beberapa saat setelah di aplikasikan. Tidak sedikit foundation yang awalnya terlihat bagus di kulit anda kemudian beroksidasi menjadi gelap dan kusam beberapa saat kemudian. Oksidasi terjadi karena formula foundation yang tidak cocok dengan lapisan skincare yang digunakan sebelum foundation. Selalu coba tester atau sample foundation seharian sehingga anda dapat mengetahui bagaimana foundation bereaksi pada lapisan skincare anda. Jika foundation beroksidasi tetapi tidak terlalu parah, anda bisa membelinya dalam bentuk full size. Namun jika foundation beroksidasi dengan buruk maka cobalah untuk mencari tahu skincare mana yang tidak cocok jika di padukan dengan foundation tersebut.  


0 komentar